Friday, May 26, 2006

Penyempurnaan Arah Kiblat

PENYEMPURNAAN ARAH KIBLAT
DARI BAYANGAN MATAHARI


Arah kiblat bisa ditentukan dari bayangan benda vertikal,
misalnya tongkat,kusen jendela/pintu, atau sisi bangunan.

Untuk daerah yang mengalami siang bersamaan dengan Mekkah
silakan gunakan jadwal berikut ini untuk menentukan arah kiblat.

26 - 30 Mei, pukul 16:18 WIB (09:18 UT/GMT)
14 - 18 Juli, pukul 16:27 WIB (09:27 UT/GMT)
Rentang waktu plus/minus 5 menit masih cukup akurat.
Arah kiblat adalah dari ujung bayangan ke arah tongkat.

Untuk daerah yang mengalami siang berlawanan dengan Mekkah
silakan gunakan jadwal berikut ini untuk menentukan arah kiblat.

12 -16 Jan, pukul 04:30 WIB (11 - 15 Jan , 21:30 UT/GMT)
27 Nov - 1 Des, pukul 04:09 WIB (26 - 30 Nov, 21:09 UT/GMT)

Rentang waktu plus/minus 5 menit masih cukup akurat.
Arah kiblat adalah dari tongkat ke ujung bayanga

Wednesday, May 24, 2006

Akal dan Nafsu

Dalam sebuah kitab karangan 'Ustman bin Hasan bin Ahmad Asy-Syaakir Alkhaubawiyi, seorang ulama yang hidup dalam abad ke XIII Hijrah, menerangkan bahwa sesungguhnya Allah S.W.T. telah menciptakan akal, maka Allah S.W.T telah berfirman yang bermaksud : "Wahai akal menghadaplah engkau." Maka akal pun menghadap kehadapan Allah S.W.T., kemudian Allah S.W.T berfirman yang bermaksud : "Wahai akal berbaliklah engkau!", lalu akal pun berbalik.

Kemudian Allah S.W.T. berfirman lagi yang bermaksud : "Wahai akal! Siapakah aku?". Lalu akal pun berkata, "Engkau adalah Tuhan yang menciptakan aku dan aku adalah hamba-Mu yang dhaif dan lemah."

Lalu Allah S.W.T berfirman yang bermaksud : "Wahai akal tidak Ku-ciptakan makhluk yang lebih mulia daripada engkau."

Setelah itu Allah S.W.T menciptakan nafsu, dan berfirman kepadanya yang bermaksud : "Wahai nafsu, menghadaplah kamu!". Nafsu tidak menjawab sebaliknya mendiamkan diri. Kemudian Allah S.W.T berfirman lagi yang bermaksud : "Siapakah engkau dan siapakah Aku?". Lalu nafsu berkata, "Aku adalah aku, dan Engkau adalah Engkau."

Setelah itu Allah S.W.T menyiksanya dengan neraka jahim selama 100 tahun, dan kemudian mengeluarkannya. Kemudian Allah S.W.T. berfirman yang bermaksud : "Siapakah engkau dan siapakah Aku?". Lalu nafsu berkata, "Aku adalah aku dan Engkau adalah Engkau."

Lalu Allah S.W.T. menyiksa nafsu itu dalam neraka Juu' selama 100 tahun. Setelah dikeluarkan maka Allah S.W.T. berfirman yang bermaksud : "Siapakah engkau dan siapakah Aku?". Akhirnya nafsu mengakui dengan berkata, " Aku adalah hamba-Mu dan Kamu adalah tuhanku."

Dalam kitab tersebut juga diterangkan bahwa dengan sebab itulah maka Allah S.W.T. mewajibkan puasa.

Dalam kisah ini dapatlah kita mengetahui bahawa nafsu itu adalah sangat jahat oleh karena itu hendaklah kita mengawal nafsu itu, jangan biarkan nafsu itu mengawal kita, sebab kalau dia yang mengawal kita maka kita akan menjadi musnah.

Tuesday, May 23, 2006

Rahasia Lelaki

Kalau Lelaki mengirimkan sms ke kamu lebih dari sekali setiap harinya walau hanya utk mengucapkan met lunch, tandanya dia ada perhatian sama kamu..
karena: lelaki jarang melakukan hal itu kalau hanya karena iseng atau gak ada kerjaan.

Kalau Lelaki menelponmu tanpa sebab dan hanya bilang: "cuma pengen denger suara kamu aja..", tandanya dia suka sama kamu tapi malu utk memulai..
karena: Lelaki sadar bahwa dia lah yang harus membuat first moved tapi takut keliatan banget kalo dia naksir abis sama kamu..

Kalau Lelaki terdiam setelah pertengkaran panjang, tandanya dia sudah lelah dan ingin pertengkaran ini berakhir..
karena: Pada prinsipnya, lelaki gak suka berlama2 bertengkar mulut, kecuali dia banci. Cukup 3 kalimat awal pertengkaran kalian, dia sdh mengerti sebab kemarahan kamu..

Kalau Lelaki memegang tanganmu atau membelai rambutmu setelah pertengkaran, tandanya dia merasa bersalah telah membuatmu marah..
karena: Lelaki yang benar2 sayang sama kamu, gak akan tega liat kamu menangis, apalagi gara2 dia...

Kalau Lelaki bersandar dibahumu dan memintamu membelai rambutnya, tandanya kamu adalah satu2nya wanita yg dia cinta sebesar cintanya kepada ibunya..
karena: Lelaki pantang terlihat lemah/manja apalagi dhadapan wanita. Kalau dia sampai melakukan itu padamu, tandanya dia merasa nyaman dan yakin "pride"nya gak akan berkurang jika melakukan itu pada dirimu..

Kalau Lelaki mengatakan "apa sih yang ngga utk kamu?" ada dua kemungkinan, dia bener2 suka sama kamu atau dia playboy sejati.
karena: Lelaki ingin sang wanita pujaan tahu, kalau dia siap memberikan waktu hanya utknya. Kalau tipe playboy, biasanya dibelakang kata2 itu dibarengi pujian2 gak jelas maksudnya.

Kalau Lelaki menangis dihadapanmu, tandanya dia benar2 sayang sama kamu.
karena: Kodrat Lelaki adalah pantang utk menangis. Jika ia menangis,
hanya ada satu kata: Dia cinta kamu.

Kalau Lelaki sering melanggar aturan2 yang kamu buat, tandanya dia gak nyaman dikendalikan sama kamu.
karena: Lelaki tahu apa yg benar dan salah dan hanya butuh diarahkan, bukan dilarang. Semakin dilarang, semakin dilanggarnya.

Kalau Lelaki cemburu, ada empat kemungkinan inti:
1. Dia bener sayang sama kamu dan takut kehilangan kamu.
2. Dia tipe posesif dan menguasai
3. Dia selingkuh dan gak mau di"saingi"
4. Dia punya trauma dalam yg mungkin gak pernah diceritakannya kepadamu..

Kalau Lelaki diam membisu, tandanya dia benar2 marah sama kamu.
karena: Lelaki selama masih "ngoceh" tandanya masih "1/2 marah". tapi kalau sdh diam, siap2 saja akan kemungkinan terburuk bagi hubungan kalian kalau kalian tidak aware.

Kalau Lelaki bercerita masa lalunya yang buruk, tandanya dia memberitahu kamu agar jangan melakukan hal yang sama.
karena: Lelaki adalah mahluk traumatik dan parno. Cukup kalian berkata: "aku gak akan melakukan hal sebodoh itu" sekali saja, dan dia tidak akan pernah bercerita hal itu lagi.

Kalau Lelaki menghilang tiba dari "peredaran", tandanya dia ingin menjauh dari kamu karena satu dan lain hal.
karena: Lelaki kadang gak tega utk meninggalkan kalian, kadang krn hal2 yg kalian
sendiri gak sadar. Kejar dia dan tanyakan sebabnya kenapa. Kalau dia gak jawab, berarti dia pengecut dan pantas ditinggalkan.

Kalau Lelaki menatap dalam2 kematamu, dia sedang mencari2 jawab, apakah kalian benar2 cinta kepadanya atau hanya sebatas apakah?
karena: hampir setiap Lelaki merasa unsecured dalam hubungannya, mungkin traumatik atau karena pengaruh lingkungan sekitarnya.

Jadi kesimpulannya, para wanita sebenarnya lebih tegar dan kuat daripada para lelaki yang hanya keras diluar, tapi lembut dan rentan didalam.
Itulah rahasia terdalam para Lelaki, mudah2an berguna bagi para wanita...

Monday, May 22, 2006

Yang T'lah Berlalu

NIRWANA

Getaran dirimu hangat terasa
kau bawa secercah sinar abadi
dan terbuai dalam langkahmu ohh
dan janjimu ku terliku dalam pelukan dirimu

Kau slalu terbayang (oh nirwana)
di dalam cintaku (yang tlah berlalu)
kau slalu terbayang (kuharap oh)

Dan ku terhanyut dalam mimpiku ohh..
naungkan rindu
kuterlingkuh dalam pelukan dirimu

Langkahku tunjukkan tuk satukan rindu
yang silam yang hilang
asmaraku sirna

By GIGI

Saturday, May 20, 2006

Mars VS Venus

Men are form Mars, Women are from Venus... ;)

Versi Wanita:

Pria memang susah untuk dibuat bahagia
Jika kamu memperlakukannya dengan baik, dia pikir kamu jatuh cinta kepadanya.
Jika tidak, kamu akan dibilang sombong.

Jika kamu berpakaian bagus, dia pikir kamu sedang mencoba untuk menggodanya,
jika tidak dia bilang kamu kampungan.

Jika kamu berdebat dengannya, dia bilang kamu keras kepala,
jika kamu tetap diam, dia bilang kamu nggak punya otak.

Jika kamu lebih pintar dari pada dia, dia akan kehilangan muka,
jika dia yang lebih pintar, dia hebat.

Jika kamu tidak cinta padanya, dia akan mencoba mendapatkanmu,
jika kamu mencintainya, dia akan mencoba untuk meninggalkanmu.

Jika kamu beritahu dia masalah mu, ia bilang kamu menyusahkan.
Jika tidak, dia bilang kamu tidak mempercayai mereka.

Jika kamu cerewet pada dia, kamu seperti seorang pengasuh baginya,
tapi jika dia yang cerewet pada kamu, itu karena dia perhatian.

Jika kamu langgar janji kamu, kamu tidak bisa dipercaya,
jika dia yang ingkari janjinya, dia melakukannya karena terpaksa.

Jika kamu merokok, kamu adalah cewek liar, kalau dia yang merokok,
dia adalah seorang gentleman.

Jika kamu menyakitinya, kamu sangat kejam, tapi kalau dia yang menyakitimu,
itu karena kamu terlalu sensitif dan terlalu sulit untuk dibuat bahagia.


Versi Pria:

Wanita memang suka bikin masalah

Jika kamu sungguh2 ingin berteman lebih dekat ama dia, dia kira kamu agresif amat ngejarnya,
kalo tidak, dia bilang kamu sok cool padahal jelek.

Jika kamu banyak teman wanita, dia bilang kamu playboy,
jika temenmu lelaki semua, apalagi yang ganteng2 dia malah seneng, nah loh gawat.

Jika kamu berdebat dengannya, nyata2 kita bener,
koq buntut2nya cowo selalu mesti ngalah, jika tidak kita tidak gentleman katanya, wong aneh.

Jika kamu banyak mengomentari dia demi kebaikan dia, dia bilang kamu rewel kaya cewe aja,
dia bilang "nyokap gua aja nga serewel eloe", jika kamu diam, kamu nggak punya pendirian.

Jika kamu beritahu dia semua masalah kamu, dia bilang koq kamu cengeng amat sih, jika tidak dia nanya melulu sampe kamu ngomong, serba salah.
Jika kamu merokok kamu bisa impoten katanya,
jika dia merokok coba aja kamu bilang dia bisa mandul, gua jamin kamu ditempeleng.

Jika kamu bilang kamu nga ngerti, dia bilang kamu nggak pengertian,
jika kamu bilang ngerti2 sampe mangut2, dia bilang "kamu sok tau aja", kasian nggak?

Jika dia mendadak diam membisu, kamu harus bisa mengerti apa maunya,
jika kamu tidak tau apa maunya, dia bilang "kita nggak cocok", eh emangnya kita bisa telepati kale.

Jika kamu sensitive, dia bilang kamu lembek, jika kamu nggak show perasaan,
dia bilang kamu garing, pilih sono, kemana2 jadi kue.

Jika kamu sungguh2 menginginkan dia, dia akan naik harga jadi jualnya mahal amat,
jika kamu sudah minta ampun, bangkrut dan give up, dia bilang kamu nggak benar2 menginginkan dia.

Jika kamu menyakitinya, kamu sangat kejam, tapi kalau dia yang menyakitimu,
itu karena kamu terlalu posesif dan terlalu sulit untuk dibuat bahagia.


Ya Tuhan, kasihanilah kaum cowok, susah amat tau jadi cowok.. mending kalo semua cowok ganteng, udah variasi abis gini hehehehe....
So, u see people, MEN ARE FROM MARS AND WOMEN ARE FROM VENUS,
we DON'T understand satu sama lain, nah kalo loe ketemu satu yang bisa
ngeKLOP, tempelin kaya permen karet dech sono

Tip of the day buat wanita:
(tips ini buat cowo juga, tapi balikin aja gendernya, kecuali kamu homo):

Saat kamu mau mencari "true love",
apabila kamu bertemu dgn pria yang super "smooth" kaya James Bond,
jangan jatuh cinta sama dia dech percaya ama saya,
dia "smooth" karena dia sudah biasa sama wanita,
kecuali kamu mau jadi korban nomor sekian sekian hehehe.
Namun, lihatlah sekelilingmu,
cari pria yang paling canggung sama kamu yang ketika berdiri di depanmu dia bahkan tidak berani melihat cleavage kamu,
Cause... let me tell you something, dia canggung karena he truly wants you,
true love makes people do stupid things and act weird,
and people never know what to say when they are in love.

Friday, May 19, 2006

Pergerakan Gunung

Dalam sebuah ayat, kita diberitahu bahwa gunung-gunung tidaklah diam sebagaimana yang tampak, akan tetapi mereka terus-menerus bergerak.
"Dan kamu lihat gunung-gunung itu, kamu sangka dia tetap di tempatnya, padahal dia berjalan sebagai jalannya awan. (Begitulah) perbuatan Allah yang membuat dengan kokoh tiap-tiap sesuatu; sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan."
(Al Qur'an, 27:88)

Gerakan gunung-gunung ini disebabkan oleh gerakan kerak bumi tempat mereka berada. Kerak bumi ini seperti mengapung di atas lapisan magma yang lebih rapat. Pada awal abad ke-20, untuk pertama kalinya dalam sejarah, seorang ilmuwan Jerman bernama Alfred Wegener mengemukakan bahwa benua-benua pada permukaan bumi menyatu pada masa-masa awal bumi, namun kemudian bergeser ke arah yang berbeda-beda sehingga terpisah ketika mereka bergerak saling menjauhi.

Para ahli geologi memahami kebenaran pernyataan Wegener baru pada tahun 1980, yakni 50 tahun setelah kematiannya. Sebagaimana pernah dikemukakan oleh Wegener dalam sebuah tulisan yang terbit tahun 1915, sekitar 500 juta tahun lalu seluruh tanah daratan yang ada di permukaan bumi awalnya adalah satu kesatuan yang dinamakan Pangaea. Daratan ini terletak di kutub selatan.

Sekitar 180 juta tahun lalu, Pangaea terbelah menjadi dua bagian yang masing-masingnya bergerak ke arah yang berbeda. Salah satu daratan atau benua raksasa ini adalah Gondwana, yang meliputi Afrika, Australia, Antartika dan India. Benua raksasa kedua adalah Laurasia, yang terdiri dari Eropa, Amerika Utara dan Asia, kecuali India. Selama 150 tahun setelah pemisahan ini, Gondwana dan Laurasia terbagi menjadi daratan-daratan yang lebih kecil.

Benua-benua yang terbentuk menyusul terbelahnya Pangaea telah bergerak pada permukaan Bumi secara terus-menerus sejauh beberapa sentimeter per tahun. Peristiwa ini juga menyebabkan perubahan perbandingan luas antara wilayah daratan dan lautan di Bumi.

Pergerakan kerak Bumi ini diketemukan setelah penelitian geologi yang dilakukan di awal abad ke-20. Para ilmuwan menjelaskan peristiwa ini sebagaimana berikut:

Kerak dan bagian terluar dari magma, dengan ketebalan sekitar 100 km, terbagi atas lapisan-lapisan yang disebut lempengan. Terdapat enam lempengan utama, dan beberapa lempengan kecil. Menurut teori yang disebut lempeng tektonik, lempengan-lempengan ini bergerak pada permukaan bumi, membawa benua dan dasar lautan bersamanya.

Pergerakan benua telah diukur dan berkecepatan 1 hingga 5 cm per tahun. Lempengan-lempengan tersebut terus-menerus bergerak, dan menghasilkan perubahan pada geografi bumi secara perlahan. Setiap tahun, misalnya, Samudera Atlantic menjadi sedikit lebih lebar. (Carolyn Sheets, Robert Gardner, Samuel F. Howe; General Science, Allyn and Bacon Inc. Newton, Massachusetts, 1985, s. 30)

Ada hal sangat penting yang perlu dikemukakan di sini: dalam ayat tersebut Allah telah menyebut tentang gerakan gunung sebagaimana mengapungnya perjalanan awan. (Kini, Ilmuwan modern juga menggunakan istilah "continental drift" atau "gerakan mengapung dari benua" untuk gerakan ini. (National Geographic Society, Powers of Nature, Washington D.C., 1978, s.12-13).

Tidak dipertanyakan lagi, adalah salah satu kejaiban Al Qur'an bahwa fakta ilmiah ini, yang baru-baru saja ditemukan oleh para ilmuwan, telah dinyatakan dalam Al Qur'an.

sumber : Pesona Al-Qur'an, karya Harun Yahya

Thursday, May 18, 2006

Fungsi Gunung

Dengan perpanjangannya yang menghujam jauh ke dalam maupun ke atas permukaan bumi, gunung-gunung menggenggam lempengan-lempengan kerak bumi yang berbeda, layaknya pasak. Kerak bumi terdiri atas lempengan-lempengan yang senantiasa dalam keadaan bergerak. Fungsi pasak dari gunung ini mencegah guncangan dengan cara memancangkan kerak bumi yang memiliki struktur sangat mudah bergerak.

Al Qur'an mengarahkan perhatian kita pada fungsi geologis penting dari gunung.
"Dan telah Kami jadikan di bumi ini gunung-gunung yang kokoh supaya bumi itu tidak) goncang bersama mereka..."
(Al Qur'an, 21:31)

Sebagaimana terlihat, dinyatakan dalam ayat tersebut bahwa gunung-gunung berfungsi mencegah goncangan di permukaan bumi. Kenyataan ini tidaklah diketahui oleh siapapun di masa ketika Al Qur'an diturunkan. Nyatanya, hal ini baru saja terungkap sebagai hasil penemuan geologi modern.

Menurut penemuan ini, gunung-gunung muncul sebagai hasil pergerakan dan tumbukan dari lempengan-lempengan raksasa yang membentuk kerak bumi. Ketika dua lempengan bertumbukan, lempengan yang lebih kuat menyelip di bawah lempengan yang satunya, sementara yang di atas melipat dan membentuk dataran tinggi dan gunung. Lapisan bawah bergerak di bawah permukaan dan membentuk perpanjangan yang dalam ke bawah. Ini berarti gunung mempunyai bagian yang menghujam jauh ke bawah yang tak kalah besarnya dengan yang tampak di permukaan bumi.

Dalam tulisan ilmiah, struktur gunung digambarkan sebagai berikut:
Pada bagian benua yang lebih tebal, seperti pada jajaran pegunungan, kerak bumi akan terbenam lebih dalam ke dalam lapisan magma. (General Science, Carolyn Sheets, Robert Gardner, Samuel F. Howe; Allyn and Bacon Inc. Newton, Massachusetts, 1985, s. 305).

Dalam sebuah ayat, peran gunung seperti ini diungkapkan melalui sebuah perumpamaan sebagai "pasak":
"Bukankah Kami telah menjadikan bumi itu sebagai hamparan?, dan gunung-gunung sebagai pasak?"
(Al Qur'an, 78:6-7).

Dengan kata lain, gunung-gunung menggenggam lempengan-lempengan kerak bumi dengan memanjang ke atas dan ke bawah permukaan bumi pada titik-titik pertemuan lempengan-lempengan ini. Dengan cara ini, mereka memancangkan kerak bumi dan mencegahnya dari terombang-ambing di atas lapisan magma atau di antara lempengan-lempengannya. Singkatnya, kita dapat menyamakan gunung dengan paku yang menjadikan lembaran-lembaran kayu tetap menyatu.

Fungsi pemancangan dari gunung dijelaskan dalam tulisan ilmiah dengan istilah "isostasi". Isostasi bermakna sebagai berikut:
Isostasi: kesetimbangan dalam kerak bumi yang terjaga oleh aliran materi bebatuan di bawah permukaan akibat tekanan gravitasi. (Webster's New Twentieth Century Dictionary, 2. edition "Isostasy", New York, s. 975).

Peran penting gunung yang ditemukan oleh ilmu geologi modern dan penelitian gempa, telah dinyatakan dalam Al Qur'an berabad-abad lampau sebagai suatu bukti Hikmah Maha Agung dalam ciptaan Allah.

sumber : Pesona Al-Qur'an, karya Harun Yahya.

Wednesday, May 17, 2006

Mencari Hikmah

Hikmah adalah harta umat Islam yang hilang. Kita dianjurkan mencari hikmah oleh Rasul yang mulia, Muhammad saw. Kita dianjurkan pula untuk mengambil hikmah dari manapun. Begitu pentingnya anjuran untuk mencari hikmah, sampai-sampai Imam Ali bin Abi Thalib mengatakan, "Jikalau hikmah itu ada di dalam gunung, niscaya akan aku goncangkan gunung itu!"

Bagaimana caranya untuk mendapat hikmah? Mari kita buka al-Qur'an. QS al-Baqarah ayat 261 sampai dengan ayat 268 berbicara tentang infak dan sedekah.Pada ayat 269 tiba-tiba Allah mengalihkan topik pembicaraan ke hal lain. Ayat 270 sampai dengan 274 pada surat yang sama kembali berbicara tentang sedekah dan infak.

Menurut hemat saya, tentu ada rahasia tersendiri ketika Allah tiba-tiba mengalihkan topik pembicaraan. Inilah ayat 269 itu:
Allah meng-anugerahkan al-hikmah kepada siapa yang Dia kehendaki. Dan barangsiapa yang dianugerahi al-hikmah itu, ia benar-benar telah dianugerahi karunia yang banyak. Dan hanya orang-orang yang berakallah yang dapat mengambil pelajaran (dari firman Allah).

Ternyata, di antara kumpulan ayat mengenai sedekah dan infak, Allah cantumkan ayat tentang hikmah. Ini berarti, wa Allahu a'lam, berinfak dan bersedekah menjadi kriteria penting jika kita ingin meraih hikmah.

Rupanya untuk mencari "harta" (baca: hikmah) umat Islam yang hilang itu, umat Islam dianjurkan untuk menyedekahkan hartanya terlebih dahulu.

Jangan-jangan anda tak perlu mengguncang gunung untuk mencari hikmah.
Hikmah di masa sekarang bukan bersembunyi di dalam gunung.. Ia hadir di sekeliling kita. Ia hadir pada tangan yang menengadah meminta belas kasih, ia muncul di wajah-wajah nestapa akibat menahan lapar, ia hinggap di rumah-rumah yang pemiliknya baru saja di PHK, ia hadir dalam senyum penghuni panti asuhan. Ia mengalir bersama derasnya aliran air mata mereka yang tidur di bawah kolong jembatan. Berikan sedikit harta kita (yang sebenarnya merupakan hak mereka), insya Allah akan anda temukan
hikmah. Bila anda sudah temukan hikmah itu, maka sesuai QS 2: 269, anda telah mendapat karunia yang banyak dari sisi Allah swt.

Oleh : Nadirsyah Hosen

Tuesday, May 16, 2006

Dirimu

Dirimu..
Adalah sebuah telaga yang mampu menghentikan pengembaraan jiwa
Yang menuntunku untuk menyelaminya mereguknya
Membangkitkan dahaga yang tiada bertepi
Gemercik bening yang mampu menggoyangkan beribu lonceng diantara berjuta puri

Ritme malam yang berhembus damai
Diantara pori-pori kegelapan
Nyanyian laut yang membawa suara syurga dalam dekapan maut
Tawa kaktus dalam badai debu dan gersang
Tangis kaktus dalam hutan dan hujan

Ijinkan dewi fortuna meninabobokanmu dalam ayunan malam
Ijinkan nyanyian musim semi menyelimutimu dengan harumnya
Ijinkan bintang bersanding disinggahsana kejoramu
Ijinkan aku menjadi penghuni tetap dihatimu

Friday, May 12, 2006

Membaca Kerusakan BAN

Data di Kepolisian menyebutkan, sebagian besar kecelakaan disebabkan kondisi ban tidak layak lagi. Begitu pentingnya ban, peringatan dini telah dilakukan lewat pemasangan billboard di sepanjang jalan. Kondisi fisik ban sangat menentukan kualitas ban. Ada beberapa cara untuk melihat apakah ban dalam kondisi layak pakai, bilang Panca Sulistiono, R&D and Technical Services Manager PT Suryaraya Rubberindo Industries.
Berikut petunjuk layak tidaknya ban berdasarkan kode yang terdapat di ban.

BATAS TWI
BATAS TWIThread Wear Indication (TWI) alias indikator batas pemakaian. Pada ban ditandai segitiga. Kode ini menunjukkan batas paling minim alur ban. Batas ketebalan alur ban yang ditunjukkan segitiga berupa tonjolan yang ada di dasar ban. Jika ketebalan pola ban sama dengan tonjolan tersebut, berarti ban mesti diganti.

USIA PRODUKSI
USIA PRODUKSIDi tunjukkan empat angka yang terdapat di sisi ban. Misalnya, 2201. Angka tersebut menyiratkan periode produksi ban. Dua angka pertama menunjukan minggu, dua angka terakhir berarti tahun pembuatan. Jadi kalau dibaca, kode di atas berarti, ban diproduksi pada minggu ke-22 tahun 2001. Kode angka ini penting, mengingat semakin lama ban tersimpan, semakin rentan terhadap kerusakan akibat kekerasan kompon ban. Terkait dengan kemampuan ban ngegrip di aspal ketika direm. Kompon yang keras karena usia sudah lama mengakibatkan ban tidak mencengkram aspal saat direm, jelas Panca.

COMPOUND KERAS
COMPOUND KERASKarenanya, penting untuk mengetahui apakah kondisi ban yang dipakai masih cukup layak. WS Haryadi, mekanik balap ngasih solusi mudah. Caranya, tekan kompon ban dengan menggunakan ujung kuku. “Cukup bagus kalau ada cetakan ujung kuku tadi. Berarti karet masih belum keras,” bilang mekanik 31 Modified.

BAN BENJOL
BAN BENJOLTerjadi akibat karet baja dalam lapisan ban terputus. Angin di dalam ban langsung menekan karet. Akibatnya, ban seperti bisul. Kondisi ini berbahaya, sebab performance ban tidak stabil. Suhu dan tekanan menyebabkan ban pecah. Efeknya, ngeri deh!

Thursday, May 11, 2006

Hidup Bagai Mimpi

Mimpi bukan hanya ada di dalam tidur, tetapi sesungguhnya hidup di dunia ini bagai mimpi. Dan kita belum bangun, hingga kematian menjemput. Saat kematian datang, tak ada lagi hijab dan pandangan kita menjadi sangat jelas bahwa dunia ini hanya sesaat saja.

Allah bertanya lagi (kepada mereka yang kafir itu): "Berapa tahun lamanya kamu tinggal di bumi?" Mereka menjawab: kami tinggal (di dunia) selama sehari atau sebahagian dari sehari; maka bertanyalah kepada golongan (malaikat) yang menjaga urusan menghitung Allah berfirman: "Kamu tidak tinggal (di dunia) melainkan sedikit masa saja, kalau kamu dahulu mengetahui hal ini (tentulah kamu bersiap sedia)".
(surah Al-Mukmunun:112-114)

Niscaya kamu benar-benar akan melihat Neraka Jahiim, dan sesungguhnya kamu benar-benar akan melihatnya dengan 'ainul yaqin (yakin sebab melihat sendiri), kemudian kamupun pasti akan ditanyai pada hari itu tentang kenikmatan (yang kamu megah-megahkan di dunia itu)
(QS/ At Takatsur : 5-8)
Di dalam mimpi dunia ini, kita bisa bertemu dengan manusia-manusia lainnya. Kitalah yang mengendalikan buruk atau indahnya mimpi. Berapa banyak kita saksikan, manusia-manusia yang semula ada di sisi kita, tiba-tiba kini tak ada lagi. Dan yakinlah seyakin-yakinnya bahwa kita pun yang kini ada, akan menjadi tiada dan berpindah ke alam nyata, terbangun dari mimpi. Saat itulah kita baru menyadari berapa banyak amalan kita dan sesalan yang tiada terkira karena selama ini telah melalaikan syariat-Nya.

Rangkailah mimpi dan berdoa selalu bahwa dunia ini akan menjadi mimpi yang indah. Aku dan kau dihidupkan-Nya dalam dunia yang sama. Hingga kelak kita terbangun dari tidur dunia dengan dijemput sang malaikat maut menuju alam nyata. Akhirat. Dan sebelum itu terjadi., buatlah mimpi indah di dunia ini dengan Allah SWT sebagai tujuan. Karena mimpi kita hari ini akan menentukan masa depan kita, di surga.. atau di neraka. Dan orang-orang beriman ingin mimpi yang indah itu tercapai. Mimpi indah tentang bayang dirimu.. wahai surga. (Ayat al akrash)

Tuesday, May 09, 2006

Script VB utk enable regedit

Di bawah ini dalah Script VB untuk mengaktifkan "regedit". Script ini sangat membantu saat komputer terkena virus BronTok yang men-disable regedit, simpan script dibawah ini dengan nama RegAble.vbs

Set WshShell = CreateObject("WScript.Shell")

Var_YN = MsgBox("Enable Registry Editor?", vbYesNo, "Registry Hacker")

If Var_YN = 6 Then
WshShell.RegWrite "HKCU\Software\Microsoft\Windows CurrentVersion\Policies\System\DisableRegistryTools", 0, "REG_DWORD" WshShell.Run ("RegEdit.EXE")
Else

WshShell.RegWrite "HKCU\Software\Microsoft\Windows CurrentVersion\Policies\System\DisableRegistryTools", 1, "REG_DWORD"

Var_Ok = MsgBox("Registry Editor is Disabled!", vbOkOnly, "Registry Status")

End If

Monday, May 08, 2006

Harta Yang Halal

Dalam sebuah hadits Qudsi, Allah berfirman: Semua harta Kami akan kembali kepada kita. Dengan harta orang bisa berbahagia.

Dengan harta orang bisa celaka. Diantara faedah harta benda adalah sebagai pilar ibadah dan ketaatan kepada Allah. Dengan harta, anda bisa menunaikan haji dan berjihad dijalan Allah. Dengan harta anda bisa menginfakkannya pada infak yang wajib atau sunnah.

Dengan harta, anda bisa memerdekakan budak, wakaf, membangun mesjid dan lain sebagainya. Dengan harta, anda bisa juga menikah yang lebih baik daripada bersepi-sepi untuk mengerjakan ibadah sunnah. Dengannya, akan tampak jelas sifat pemurah dan dermawan. Dengannya, harga diri bisa terjungjung tinggi. Dengannya anda bisa mencari teman dan saudara. Dngannya, orang-orang budiman bisa mencapai derajat puncak dan menuai kenikmatan dari Allah secara langsung. Harta bisa menjadi tangga yang mengantarkan pada kamar-kamar surga. Tetapi harta juga bisa menggelincirkan orang ke derajat paling rendah.

Para ulama salaf mengatakan:
Tidak ada keagungan tanpa adanya amal dan tidak ada amal tanpa adanya harta. Sebagian ulama ada yang berdoa: "Wahai Allah, sesungguhnya aku adalah hamba-Mu yang tidak akan baik kecuali dengan kekayaan."
Harta bisa mmenjadi sarana untuk menggapai ridha Allah sebagaimana juga bisa menjadi lantaran kemurkaan-Nya.

Tuesday, May 02, 2006

Renungan

Hendaklah kalian membasuh 4 dari yang 4 :

  1. Membasuh wajah dengan air matamu
  2. Membasuh lisan dengan dzikiran kepada Allah
  3. Membasuh hati dengan rasa takut kepada Tuhanmu
  4. Membasuh dosa dengan Taubat

    Narasumber : kitab tasawuf Nasho-Ihul Ibad

Tiga macam dasar kebahagian :

  1. Jiwa yang patuh
  2. Persatuan yang kuat
  3. Materi yang cukup

Monday, May 01, 2006

Kekasih Sejati

Hatim Al-Asham adalah seorang sahabat syaqiq Al-balkhi. Suatu ketika, Syaqiq bertanya kepada Hatim, "Wahai Hatim, sudah tiga puluh tahun kita bersahabat. Apa yang telah kamu peroleh selama ini?" Hatim menjawab,"aku telah memperoleh delapan ilmu pengetahuan yang sangat bermanfaat. Inilah yang mencukupkan diriku untuk mencapai keselamatan dan kebahagiaan. Aku berharap keselamatan dan kebahagiaan itu berada didalamnya."


Syaqiq lalu bertanya,"Apa itu, hai sahabatku?" Hatim pun menjawab, "Pertama, aku telah mengamati berbagai macam makhluk. Aku lihat, mereka mempunyai kekasih sebagai tambatan hatinya. Sebagian dari mereka, ada yang didampingi kekasihnya hanya hingga menjelang kematiannya. Ada juga yang didampingi kekasihnya hingga ke liang kubur. Sesudah itu, semuanya kembali dan meninggalkannya sendirian dikuburan. Tidak seorang pun yang bersedia menemaninya masuk ke liang kubur.


Usai melihat kejadian itu, tebersit didalam pikiranku bahwa ternyata kekasih yang paling utama ialah yang menyertai seseorang masuk ke liang kubur dan di temui pada amal saleh. Oleh karena itu, amal saleh kujadikan kekasih, agar kelak bisa menjadi pelita dalam kuburku, menghibur dan tidak meninggalkanku seorang diri.